Tahun ajaran 2022/2023 telah dimulai dengan diadakannya kegiatan MPLS (Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah) bagi peserta didik baru diberbagai sekolah. Salah satunya adalah SMKN 1 Blitar yang mengadakan MPLS pada tanggal 18-20 Juli 2022.
Di hari pertama kegiatan diawali dengan upacara pembukaan oleh bapak Sugiyadi selaku kepala sekolah, yang ditandai dengan penyematan tanda peserta MPLS secara serentak, serta pelepasan balon. Tak lupa dengan pelatihan tata cara upacara/kesemaptaan yang dilatih oleh bapak Hanif dan dibantu 2 anggota ekstra paskibraka sebagai peraga.
Pada hari kedua, para peserta MPLS berkumpul di Aula Terbuka SMEKENSA untuk mendengarkan sambutan dari direktorat SMK. Kemudian dilanjutkan dengan orientasi bengkel dimana para peserta MPLS menuju ke bengkel departemen masing-masing jurusan yang dipandu oleh anggota OSIS SMKN 1 Blitar.
Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah resmi ditutup pada hari ketiga dengan meriah karena adanya pentas seni dari perwakilan masing-masing departemen. Lalu diakhiri dengan pelepasan tanda peserta yang diikuti oleh seluruh peserta MPLS pada upacara penutupan. (Tim Jurnalis Artekba)
link foto klik disini
#Berita
#moment_today